Tura Turu, MAKASSAR - Kemenangan diperebutkan PSM Makassar dan Borneo FC pada pekan 29 Liga 1 2024/2025.

Tiga poin akan mengantar PSM Makassar maupun Borneo naik ke lima besar klasemen sementara.

Pertandingan diprediksi akan berjalan sengit, mengingat posisi kedua tim di klasemen memang berdekatan.

PSM Makassar di peringkat enam dengan 43 poin.

Kalau menang, Juku Eja bakal naik menduduki posisi empat.

Sementara Borneo bercokol di posisi tujuh dengan 43 poin.

Tambahan tiga poin akan bawa Pesut Etam ke urutan lima.

Stadio Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, akan menjadi saksi perebutan kemenangan bagi kedua tim. Kick off pertandingan Jumat(18/4/2025) pukul 16.30 Wita.

Pelatih kedua tim, Bernardo Tavares di kubu PSM Makassar dan Joaquin Gomes di sisi Borneo akan menurunkan skuad terbaik.

Hanya saja Bernardo Tavares dipusingkan dengan beberapa pemain kuncinya tak bisa main karena akumulasi kartu kuning dan cedera.

Belum lagi, ada pemain kebugarannya tidak 100 persen karena sempat cedera di masa persiapan.

Bernardo Tavares diprediksi akan menurunkan formasi 4-4-2, seperti ketika menang 2-0 dari Semen Padang di laga terakhir.

Juru taktik asal Portugal itu menduetkan Nermin Haljeta dengan Balotelli di lini depan.

Meski Balotelli sebenarnya baru pulih dari cedera. Penyerang berpaspor Guineag-Bissau itu sempat alami masalah di engkelnya.

Lalu sayap penyerangan ditempati, Rizky Eka Pratama dan Victor Dethan.

Akbar Tanjung bersama Daisuke Sakai kembali jadi tandem di lapangan tengah.

Bernardo Tavares harus memakai dua gelandang lagi, padahal biasa selalu memasang tiga gelandang.

Hal ini tak lepas dari minimnya opsi gelandang, Latyr Fall akumulasi kartu kuning, Ananda Raehan cedera.

Di sisi kanan pertahanan, Daffa Salman akan menggantikan peran Syahrul Lasinari yang absen karena akumulasi kartu kuning.

Di sisi kiri menjadi tempat Victor Luiz.

Palang pintu pertahanan diisi duet Yuran Fernandes-Aloisio Soares.

Di bawah mistar gawang dipercayakan kepada Reza Arya Pratama.

Sementara Joaquin Gomes disinyalir memainkan formasi 4-3-3. Komposisi pemain diturunkan hampir sama dengan laga-laga sebelumnya.

Juru gedor dipercayakan kepada Matheus Pato dibantu oleh penyerang sayap, Mariano Peralta dan M Sihran.

Ketiganya akan dimanjakan oleh Kenzo Nambu sebagai gelandang serang.

Kei Hirose bersama Rivaldo Pakpahan akan menjadi pemutus serangan.

Untuk kwartet pertahan diplot Gabriel Furtado, Christophe Nduwarugira, Fajar Fathurrahman dan Leo Guntara.

Posisi penjaga gawang menjadi milik Nadeo Argawinata.

Prediksi Susunan Pemain PSM Makassar vs Borneo FC

PSM Makassar

Reza Arya, Yuran Fernandes, Aloisio Soares, Daffa Salman, Victor Luiz, Akbar Tanjung  Daisuke Sakai, Rizky Eka, Victor Dethan, Balotelli, Nermin, Haljeta

Formasi: 4-4-2

Pelatih: Bernardo Tavares

Borneo FC

Nadeo Arga Winata, Gabriel Furtado  Christophe Nduwarugjra, Fajar Fathurrahman, Leo Guntra, Rivaldo Pakpahan, Kei Hirose, Kenzo Nambu, Mariano Peralta, M Sihran, Matheus Pato

Formasi: 4-3-3

Pelatih: Joaquin Gomez.(*)