- Neymar mengatakan Kylian Mbappe sedikit cemburu dengan Messi saat masih bermain di PSG.
Neymar mengungkapkan hal itu dalam sebuah sesi wawancara dengan legenda Brasil, Romario, baru-baru ini.
Romario bertanya kepada Neymar tentang apakah eks rekan setimnya di PSG, Kylian Mbappe, adalah pribadi yang menyebalkan.
"Tidak, dia tidak (menyebalkan). Saya punya urusan saya sendiri dengannya, kami sempat bertengkar kecil, tetapi dia sangat penting bagi kami ketika dia tiba."
"Saya biasa memanggilnya anak emas,” kata Neymar soal Mbappe, dilansir dari
Baca juga: Neymar Sepakat dengan Ronaldo, Sebut Liga Arab Saudi di Atas Liga Perancis
Mbappe dan Neymar datang ke PSG pada saat yang hampir bersamaan. Keduanya direkrut klub asal Paris itu pada musim panas 2017.
“Saya selalu bermain dengannya, mengatakan bahwa dia akan menjadi salah satu yang terbaik. Saya selalu membantu, berbicara dengannya, dia datang ke tempat saya, kami makan malam bersama."
Namun, relasi apik Neymar dan Mbappe sedikit mengalami dinamika ketika Lionel Messi datang ke PSG pada 2021.
Sebab, Neymar diketahui juga punya hubungan baik dengan Messi, seiring latar belakang mereka sebagai eks andalan Barcelona.
Messi diboyong Paris Saint-Germain setelah Barcelona tak bisa memperpanjang kontrak sang penyerang beralias La Pulga itu.
“Kami memiliki beberapa tahun yang baik dalam kemitraan, tetapi setelah Messi datang, dia sedikit cemburu," tutur Neymar soal tingkah Mbappe.
"Dia tidak ingin membagi saya dengan siapa pun. Dan kemudian terjadi beberapa pertengkaran, perubahan perilaku,” katanya menambahkan.
Ya, seperti kata Neymar, dirinya dan Mbappe pernah terlibat sebuah insiden berebut penalti dalam sebuah laga Ligue 1.
Neymar dan Mbappe sama-sama merasa berhak mengambil penalti dalam dalam laga pekan kedua Ligue 1 2022-2023 antara PSG vs Montpellier, 13 Agustus 2022.
Trio MNM (Messi, Neymar, Mbappe) di PSG pun tak banyak memberikan kesuksesan.
Bersama trio megabintang itu, PSG tetap gagal meraih impian tertinggi mereka, yakni juara Liga Champions.
Trio impian MNM kini telah terpecah. Neymar sekarang membela Al Hilal, Messi berkarier di Inter Miami, dan Mbappe meneruskan kiprah bersama Real Madrid.
“Memiliki ego adalah hal yang bagus, tetapi Anda harus tahu bahwa Anda tidak bermain sendirian,” kata Neymar.
“Harus ada orang lain di sisi Anda. Ego (yang besar] hampir ada di mana-mana, itu tidak akan berhasil."
"Jika tidak ada yang berlari dan tidak ada yang membantu, mustahil untuk memenangkan apa pun,” ucap Neymar kala ditanya soal apa yang menjadi problem di PSG.
Saat ini, Neymar berkarier di Arab Saudi bareng Al Hilal. Namun, ia tak dimasukkan sang pelatih Jorge Jesus dalam skuad Al Hilal untuk paruh kedua musim Liga Arab Saudi 2024-2025.
Selama membela Al Hilal, Neymar memang kerap diganggu oleh problem cedera. Sang pemain Brasil kini dipersilakan untuk menentukan masa depannya.
Kontrak Neymar dengan Al Hilal akan rampung pada pertengahan tahun ini. Kabarnya, ia diminati oleh klub MLS, Chicago Fire.