BOLASPORT.COM - Asisten pelatih timnas Indonesia Denny Landzaat terlihat sudah kembali ke Belanda. Ia memantau Eliano Reijnders yang memperkuat PEC Zwolle.

Hal itu diketahui dari unggahan Instagram stroy Denny Landzaat pada Minggu (19/1/2025).

Denny Landzaat berada di tribun penonton dengan memberikan tanda lokasi PEC Zwolle.

Selain itu, Denny Landzaat juga berfoto bersama Eliano Reinjders selepas pertandingan.

Ini merupakan sinyal bahwa Eliano Reijnders akan dipanggil ke timnas Indonesia di era Patrick Kluivert.

Timnas Indonesia akan segera menjalani agenda penting di bulan Maret yakni lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Skuad Garuda akan melawan Australia dan Bahrain pada 20 dan 25 Maret 2025.

Timnas Indonesia akan bertandang ke Australia di Sydney Football Stadium.

Setelah itu, timnas Indonesia menjamu Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Saat ini, timnas Indonesia masih memiliki peluang untuk lolos ke Piala Dunia 2026.

Timnas Indonesia berada di posisi ketiga klasemen Grup C dengan enam poin.

Sementara itu, PEC Zwolle menjamu PSV Eindhoven pada laga pekan e-19 Eredivisie di Stadion MAC³PARK, Zwolle, Belanda, Sabtu (18/1/2025).

Eliano Reijndders bermain sebagai starter di posisi bek kanan dengan formasi 4-2-3-1.

Adik dari Tijjani Reijnders itu bermain hingga pertandingan berakhir.

PEC Zwolle mampu mencetak gol cepat pada menit kedua melalui Filip Krastev.

Pada menit ke-25, Johan Bakayoko menyamakan kedudukan untuk PSV.

Filip Krastev mencetak gol lagi, pada menit ke-38 untuk membuat PEC Zwolle unggul 2-1.

PEC Zwolle mencetaj gol ketiga pada menit ke-90+4 lewat Dylan Vente memanfaatkan umpan Filip Krastev.

Sejauh ini, Eliano sudah mencatatkan 101 pertandingan bersama PEC Zwolle di berbagai kompetisi.

Di Eredivisie sendiri, Eliano telah mencatatkan 96 pertandingan dengan 5644 menit bermain.

Ia telah mencetak enam gol dan lima assist.

Pemain kelahiran Tampere, Finlandia itu bergabung dengan tim senior PEC Zwolle sejak 2020.